garudari.co.id – Siantar | Masyarakat Kota Pematang Siantar dan Kabupaten Simalungun sekitarnya seketika terkejut, bahkan tidak menyangka atas sebuah rekaman video berdurasi 1 menit 15 detik melalui media sosial yang diunggah ke Aplikasi You Tube, Kamis (04/02/2021) malam.
Informasi diperoleh dari sumber dipercaya menyampaikan dalam rekaman video, seorang pria sedang berjingkrak-jingkrak seiring dentuman musik di dalam ruangan itu.
Kalangan netizen menduga pria dalam rekaman video itu disebut-sebut AKP David Sinaga yang saat ini menjabat Kepala Satuan Reskrim Narkoba Polres Kota Pematang Siantar, melalui pesan percakapan selular, Jumat (05/02/2021) sekira pukul 09.39 WIB.
Terkait rekaman video berdurasi 1 menit 15 detik pun akhirnya viral, pasalnya, pada Kamis (04/02/2021) malam, telah ditonton oleh netizen sebanyak ratusan kali di aplikasi YouTube dan akun itu atas nama David Sinaga sebagai pemilik.
Mengawali rekaman itu, ada sebuah kalimat bertuliskan ”Lihatlah Tingkah Laku Seorang Kasat Narkoba Polres Siantar Yang Sedang Ketinggian Di Salah Satu Tempat Hiburan Malam. Seharusnya Melenyapkan Narkoba Ternyata….. “.
Lebih lanjut, situasi malam itu di dalam gedung terlihat pada dinding bertuliskan Studio dan lokasi identik dengan tempat hiburan malam, disinyalir Karaoke Studio 21 / Miles letaknya di Jalan Parapat, Kelurahan Tong Marimbun, Kecamatan Siantar Simarimbun, Kota Pematangsiantar, Sumatera Utara.
Tampak pria itu menggunakan masker, berjoget dan tubuhnya jingkrak-jingkrak. Selain itu, Ia berjoget terlihat tepat berdiri di samping DJ, sepertinya tanpa beban meluapkan kegembiraan, bahkan mengangkat sebuah kursi plastik.
Selanjutnya, dalam adegan berikutnya, pria itu turun dari pentas DJ menuruni tangga, berlanjut gerakannya diikuti oleh oknum yang merekam adegan itu. Kemudian, pria itu keluar dari ruangan sambil berjalan sempoyongan menuju ke arah ruangan lainnya.
Informasi terkait video rekaman yang viral itu, hingga berita ini dilansir, belum diperoleh kepastian, waktu perekaman adegan dan saat di dalam ruangan itu, juga belum diketahui pria yang diduga AKP David Sinaga bersama dengan siapa saja di lokasi itu.
AKP David Sinaga dikonfirmasi melalui pesan percakapan selularnya, dikonfirmasi terkait dugaan video dugem di tempat hiburan malam itu telah menjadi sorotan masyarakat dan tudingan bahwa dirinya pemeran dalam adegan rekaman video berdurasi 1 menit 15 detik diiringi musik.
Namun, pesan yang dikirimkan jurnalis Indonesiasatu.co.id kepada Kasat Narkoba Polres Pematang Siantar, hingga berita ini dipublikasikan tak bersedia menjawab, padahal pesan itu sukses terkirim, dibuktikan dengan contreng berwarna, membuktikan AKP David menerima dan membaca pesan, namun tidak bersedia memberikan tanggapan.
Terpisah, Kapolres Pematang Siantar AKBP Boy Sutan Binanga Siregar saat dihubungi menyampaikan tanggapan dalam pesan singkat, terkait adegan seorang pria diduga profil AKP David Sinaga yang dengan sengaja direkam pada saat berada di lokasi hiburan malam, hingga akhirnya video itu viral setelah diupload ke media sosial.
“Makasih. Sedang kita lidik dan kita periksa dulu yah, ” sebut Kapolres Pematang Siantar singkat, Jumat (05/02/2021) sekira pukul 10.50 WIB. (*)